Yuk Simak Frekuensi Nex Parabola  Beserta Cara Memasangnya

Yuk Simak Frekuensi Nex Parabola Beserta Cara Memasangnya

Bagi kamu yang sedang mencari informasi mengenai frekuensi Nex Parabola Ku Band, simak artikel ini sampai selesai karena How to Tekno akan membahas seputar frekuensi transponder Nex Parabola Ku Band.Nex Parabola adalah penyedia layanan TV Satelit berbayar di Indonesia milik PT Surya Citra Media Tbk dan PT Garuda Media Nusantara (Matrix Shop). Walaupun terbilang pendatang baru di industri layanan TV berbayar, mungkin masyarakat sudah tak asing lagi dengan Nex parabola Ku Band yang sebelumnya bernama Nexmedia. Nex Parabola menghadirkan siaran bagi kamu yang menggunakan perangkat parabola mini melalui frekuensi Ku Band di satelit SES 9. Untuk mengetahui frekuensi Nex Parabola Ku Band berikut rinciannya.

Frekuensi Nex Parabola Ku Band
Frekuensi nex parabola Ku Band memiliki kualitas sinyal yang dinilai bagus, sehingga kamu bisa mendapatkan sinyal dengan mudah ketika mencari sinyal.Nex parabola pada satelit SES 9 terdiri dari dua unit transponder dengan frekuensi yang berbeda-beda. Adapun untuk frekuensi terkuat dari Nex Parabola Ku Band ialah 11921 V 45000. Dengan demikian kamu bisa menggunakan frekuensi ini sebagai acuan ketika pointing arah antena Nex Parabola. Berikut daftar lengkap frekuensi Nex Parabola Ku Band pada satelit SES 9:

Frekuensi nex parabola ku band 11861 V 45000
•Satelit: SES 9
•Koordinat: 108.2 E
•Frekuensi Transponder: 11861
•Polaritas: V
•Simbol Rate: 45000
•Jenis Frekuensi: Ku Band
•Sistem: DVB-S2 8PSK
•Format Video: MPEG 4 / SD
•Akses: FTV / Berbayar

Frekuensi nex parabola ku band 11921 V 45000
•Satelit: SES 9
•Koordinat: 108.2 E
•Frekuensi Transponder: 11921
•Polaritas: V
•Simbol Rate: 45000
•Jenis Frekuensi: Ku Band
•Sistem: DVB-S2 8PSK
•Format Video: MPEG 4 / SD
•Akses: FTV/Berbayar

Frekuensi nex parabola ku band 11861 H 45000
•Satelit: SES 9
•Koordinat: 108.2 E
•Frekuensi Transponder: 11861
•Polaritas: H
•Simbol Rate: 45000
•Jenis Frekuensi: Ku Band
•Sistem: DVB-S2 8PSK
•Format Video: MPEG 4 / SD
•Akses: FTA

Cara Memasang Nex Parabola Ku Band
Kamu bisa membeli satu set perangkat Nex Parabole di niaga elektronik (e-commerce). Sedangkan untuk memasangnya sebenarnya tidak sulit, berikut langkah-langkahnya yang disadur dari Ruang Teknisi.
Pasang antena nex parabola mini ku bandPertama, rakit antena parabola mini ku band dengan cara mengarahkan konektor lnb parabola ke bawah atau ke kanan-kiri. Jangan lupa pasang juga kabel antena tersebut. Kemudian pasang tiang parabola ke tempat yang tidak terhalang bangunan atau pohon dengan posisi tegak lurus vertikal agar lebih mudah saat mencari frekuensi nex parabola ku band. Kemudian pasang disk parabola.

Setting pengaturan nex parabola
Setelah itu setting pengaturan frekuensi transponder dan antena nex parabola. Berikut langkahnya:
•Tambahkan satelit SES 9 ke daftar satelit receiver nex parabola
•Untuk data parameter satelit, cek pada daftar frekuensi yang telah disebutkan sebelumnya
•Tambahkan transponder terkuat milik nex parabola
•Atur frekuensi antena ke universal atau 9750–10.600
•Pilih frekuensi Ku Band lalu simpan pengaturan jika sudah benar
•Sambungkan kabel antena ke konektor lnb receiver
•Jika settingan benar, akan muncul indikator intensitas sinyal

Pointing arah nex parabola ku band
Kemudian lanjutkan dengan pointing arah antena agar mendapat sinyal frekuensi nex parabola. Berikut langkahnya:
•Arahkan disk parabola mini ke atas
•Gerakkan disk parabola ke barat dan ke timur sambil melihat indikator sinyal pada monitor TV
•Berhenti menggerakkan disk saat mendapatkan frekuensi nex parabola ku band
•Gerakkan perlahan disk sampai kualitas sinyal maksimal
•Kencangkan baut pada disk parabola
•Terakhir, pindai satelit SES 9 agar mendapat siaran nex parabola

Itulah Frekuensi Nex Parabola Beserta Cara Memasangnya, Untuk pengisian Nex Parabola bisa anda dapatkan melalui aplikasi Elrelaod. Elreload menyediakan layanan pembelian produk Nex Parabola , yang kami tawarkan tidak hanya pengisian Nex Parabola tetapi juga paket data, wifi ID V-fsik, e-wallet, BPJS, Telkom, PDAM , PLN dan juga menu kirim uang. untuk harga yang ditawarkan sangat murah dan terjangkau.Selain pengisian Nex Parabola anda juga bisa mendapatkan keuntungan dari mendaftrkan downline, Jika anda mendaftarkan downline, maka setiap transaksi yang di lakukan downline anda mendapatkan bonus sebesar selisih harga yang anda tetapkan sendiri. bonus itu sendiri berupa komisi, komisi bisa ditukarkan menjadi saldo kapanpun anda mau.Baiklah, mungkin hanya cukup sampai disini saja informasi tentang Frekuensi Nex Parabola Beserta Cara Memasangnya.Semoga bermanfaat!

Leave a Reply