Inilah Daftar Kode Dial Smartfren Dan Cara Menggunakan Layanan Nya

Inilah Daftar Kode Dial Smartfren Dan Cara Menggunakan Layanan Nya

Bagi pengguna Smartfren, kamu wajib tahu daftar kode dial Smartfren. How To Tekno akan membagikan secara lengkap di artikel ini.Smartfren merupakan salah satu kartu perdana di Indonesia yang menawarkan internet murah. Hal tersebut yang membuat para pengguna Smartfren memilih provider ini. Layaknya kartu perdana lain, Smartfren juga memiliki kode dial agar pengguna dapat mengakses layanannya. Mulai dari kode dial untuk cek pulsa hingga mendapatkan bonus-bonus Smarfren. Simak artikel ini untuk mengetahui kode dial Smartfren kuota gratis dan layanan lainnya dengan mudah.

Daftar Kode Dial Smartfren Murah
How To Tekno telah merangkum dari laman resmi Smartfren dan mendapatkan beberapa kode dial Smartfren termurah di bawah ini:
•*999# = cek pulsa Smartfren dan informasi nomor telepon.
•*123# = cek pulsa, kuota, poin, dan dapatkan penawaran eksklusif lainnya.
•*879# = akses layanan transfer pulsa untuk sesama pengguna Smartfren.
•*4444# = untuk registrasi kartu perdana Smartfren yang wajib dilakukan oleh setiap pengguna baru.
•*505# = akses layanan Pulsa Darurat.

Selain kode dial di atas, ada beberapa kode dial Smartfren Unlimited murah yang bisa kamu pakai:
•*123*4# = Unlimited Akses FB, Twitter, Line, WA, dan Instagram.
•*123*3# = Paket Internet Super 4G Unlimited.
•*123*5*1*3*25# = Paket Add On.
•*123*3*4# = Internet Unlimited Lite.
•*123*2*4# = Internet malam Smartfren.
•*123*3*5# = Internet Unlimited Pro.

Kemudian, jika kamu ingin memasukkan voucher Smartfren, maka akses kode dial:
•*999*16 digit kode voucher#, contohnya *999*1234567890123456#.

Bagaimana Cara Akses Layanan Smartfren Dengan Kode Dial?
Setelah mengetahui daftar kode dial Smartfren di atas, kamu harus tahu bagaimana cara akses layanannya. Caranya cukup mudah, begini tutorialnya:
1. Buka fitur telepon di smartphone kamu kemudian masukkan kode dial yang sesuai dengan layanan yang kamu harapkan.
2. Kemudian, klik tombol ‘Call’ atau ‘Panggil’, biasanya berwarna hijau dengan logo telepon.
3. Terakhir, ikuti petunjuk yang muncul di layar HP-mu hingga proses dinyatakan sukses, tandanya adalah kamu mendapatkan SMS dari Smartfren.

Untuk akses layanan Smartfren, kamu tidak hanya bisa menggunakan kode dial, kamu juga bisa menggunakan layanan SMS, dari website resmi Smartfren, atau lewat aplikasi MySmartfren. Nah, sekarang kamu sudah tahu kan beberapa kode dial Smartfren, terutama kode-kode yang wajib diketahui, seperti cek pulsa, kuota, beli kuota, dan cek nomor. Jika ada pertanyaan lebih lanjut, bisa menghubungi customer service Smartfren di WhatsApp 08881212888 atau email [email protected].

untuk pengisian paket data atau pulsa regular termurah dan terpercaya juga bisa anda dapatkan melalui aplikasi Elrelaod. Elreload menyediakan layanan pembelian produk, yang kami tawarkan tidak hanya pengisian pulsa tetapi juga paket data, wifi ID V-fsik, e-wallet, BPJS, Telkom, PDAM , PLN dan juga menu kirim uang. untuk harga yang ditawarkan sangat murah dan terjangkau.Selain berjualan pulsa atau paket data anda juga bisa mendapatkan keuntungan dari mendaftrkan downline, Jika anda mendaftarkan downline, maka setiap transaksi yang di lakukan downline anda mendapatkan bonus sebesar selisih harga yang anda tetapkan sendiri. bonus itu sendiri berupa komisi, komisi bisa ditukarkan menjadi saldo kapanpun anda mau. Baiklah, mungkin hanya cukup sampai disini saja informasi tentang Daftar Kode Dial Smartfren Dan Cara Menggunakan Layanan Nya , semoga bermanfaat!

Leave a Reply