Inilah Cara Tukar Poin Tri dengan Kuota Data

Inilah Cara Tukar Poin Tri dengan Kuota Data

Cara tukar poin Tri dengan kuota data bisa jadi alternatif beli kuota internet tanpa biaya.Bagi pengguna SIM Card Tri, tentunya tidak asing dengan poin yang selalu mereka dapat saat setelah melakukan transaksi pembelian pulsa atau pun kuota.Jumlah poin yang mereka dapat bermacam-macam sesuai dengan jenis transaksi yang mereka lakukan. Poin-poin tersebut akan terkumpul dan tersimpan secara otomatis.Jika sudah terkumpul banyak, pengguna Tri bisa menukarnya dengan berbagai pilihan voucher menarik, salah satunya kuota data. Maka dari itu, How To Tekno akan membagikan tutorial mudah cara tukar poin Tri dengan pulsa atau kuota data untuk internetan tanpa biaya. Simak penjelasan berikut ini.Cara Tukar Poin Tri dengan Kuota Data.Mengutip laman resmi Tri, untuk melakukan penukaran poin dengan voucher paket data, maka pengguna harus menukarnya melalui program loyalti BonsTri, berikut caranya:

Cara Tukar Poin Tri dengan Kuota Data
Cara tukar poin Tri dengan kuota data adalah buka aplikasi Bima+ atau pun website resmi bonstri.tri.co.id. Setelah itu, pastikan nomor kamu aktif karena ada kode OTP nya.
1. Buka Website Resmi Tri atau Aplikasi Bima+
Buka alamat website resmi bonstri.tri.co.id atau melalui aplikasi Bima+. Pastikan kamu bisa terhubung internet untuk membukanya. Lakukan ‘Login’ dengan memasukkan nomor HP Tri yang kamu gunakan saat ini. Pastikan nomor kamu aktif karena pihak Tri akan mengirim kode OTP untuk konfirmasi masuk akun. Perlu diingat, untuk tidak menyebarkan kode tersebut kepada siapa pun.
2. Mulai Tukarkan Poinnya
Jika berhasil masuk, akan muncul beberapa pilihan layanan pada laman atau aplikasi tersebut. Lalu, pilih ‘Tukar Point’ pada tab bagian atas. Di situ, kamu akan melihat berapa jumlah poin yang sudah terkumpul. Gulir ke bawah hingga menemukan pilihan voucher paket kuota data yang kamu inginkan. Setiap voucher memiliki nilai poin yang berbeda.
3. Pilih Voucher Kuota Data
Pilih voucher kuota data dengan mengetuk ‘Nilai poin’. Jika sudah, poin kamu akan berkurang sesuai dengan nilai poin dari voucher yang kamu pilih. Lalu, lakukan konfirmasi penukaran dengan ketuk ‘Tukar Point’ pada jendela konfirmasi yang muncul. Jika berhasil, voucher kuota data akan masuk pada tab ‘Voucher ku’, lalu ketuk ‘Gunakan’ untuk mulai menggunakan paket kuota data internet tersebut.

Daftar Voucher Kuota Data di BonsTri
Berikut ini adalah daftar voucher paket internet yang bisa ditukarkan dengan poin di BonsTri dan aplikasi Bima+
1. Paket Chat WhatsApp BonsTri
Sesuai namanya, paket ini hanya bisa digunakan untuk aplikasi chat WhatsApp. Selain itu, paket ini hanya bisa digunakan dengan kuota regular.
Terdapat tiga jenis paket BonsTri ini, yaitu Kuota GetON WhatsApp 7 hari, 15 hari, dan 30 hari. Masing-masing paket memiliki nilai tukar yang berbeda.
Untuk penggunaan dan masa berlaku tujuh hari, maka dikenakan nilai poin sebesar 250 poin. Sedangkan untuk masa berlaku 15 hari, nantinya akan dikenakan biaya tukar sebesar 350 poin. Untuk penggunaan 30 hari, maka dikenakan biaya tukar sebesar 450 poin.
2. Paket Kuota Internet Satu Hari
Terdapat juga voucher kuota data paket internet khusus satu hari, dimulai pukul 01.00 hingga 12.00 yang bisa kamu tukar dengan poin Tri milikmu.
Setiap voucher paket internet satu hari memiliki isi kuota yang berbeda. Untuk kuota 1 GB memiliki nilai 100 poin, kuota 2 GB memiliki nilai 250 poin , dan kuota 3 GB memiliki nilai sebesar 350 poin.

Itulah tutorial singkat mengenai cara tukar poin Tri dengan kuota data internet tanpa biaya. Kini, kamu juga bisa memilih voucher paket internet melalui daftar yang sudah dijabarkan di atas. itulah cara Tukar Poin Tri dengan Kuota Data, sangat mudah bukan? Untuk pengisian pulsa Tri bisa melalui Aplikasi Elreload. Elreload menyediakan layanan pembelian pulsa dan lain nya. Angka minimal isi pulsa 1k. untuk harga yang ditawarkan sangat murah dan terjangkau. Demikian pembahasan tentang cara Tukar Poin Tri dengan Kuota Data, selamat mencoba!

Leave a Reply