ini ketentuan pembatalan sesuai jenis pesanan di shopee

ini ketentuan pembatalan sesuai jenis pesanan di shopee

Cara membatalkan pesanan di shopee yang sudah dibayar kerap kali dicari oleh pembeli online shop yang ingin membatalkan pesanannya karena berbagai alasan. Syarat pembatalan pesanan yang sudah dibayar bisa dilakukan apabila pesanan masih dalam status dikemas dengan maksimal 1 jam setelah kamu melakukan pembayaran.Melalui artikel ini, akan menjelaskan bagaimana cara membatalkan pesanan di Shopee yang sudah dibayarkan. Sebelum mengetahui langkah mudahnya, berikut ketentuan pembatalan pesanan yang wajib kamu ketahui.

Menyadur informasi dari laman Pusat Bantuan Shopee, berikut tiga ketentuan sesuai dengan jenis pembatalan pesanan yang terdapat di marketplace dengan warna khas orange ini.
1. Pembatalan Instan
Pembatalan instan bisa dilakukan oleh pembeli sebelum penjual mengatur pengiriman tanpa menunggu respons penjual atau sebelum 1 jam setelah pembayaran terverifikasi. Kamu tidak akan dapat membatalkan pesanan apabila penjual sudah mengatur pengiriman atau memasukkan nomor resi.Pembatalan instan dapat dilakukan oleh pembeli dalam waktu 1 jam setelah pembayaran terverifikasi, selama penjual belum mengatur pengiriman untuk tipe layanan:
•Instant (Shopee Express Instant, GoSend Instant, dan Grab Express Instant)
•Same Day (Shopee Express Same Day, GoSend Same Day, dan Grab Express Same Day)
•JNE Non-Cashless.
•JNE OKE.
•Pos Kilat Khusus.
•Indah Logistik.
•Termasuk ongkos kirim.
•Pesanan Pre-order.

Pembatalan instan dapat dilakukan oleh pembeli kapan pun sebelum penjual mengatur pengiriman pesanan untuk tipe layanan:
•Next Day (JNE YES)
•Reguler (Shopee Express Standart, J&T Express, SiCepat REG, Anteraja, Ninja Xpress, ID Express, dan JNE Reguler)
•Hemat (Shopee Express Hemat, J&T Economy, SiCepat HALU, dan PakEkoAja)
•Kargo (JNE JTR dan SiCepat)
•Ambil di tempat.

2. Pembatalan Non-Instan
Pembatalan dapat dilakukan oleh pembeli dan kamu akan memerlukan persetujuan atau respons dari penjual untuk pembatalan pesanan. Setelah permintaan kamu dikirimkan, penjual harus merespons dalam waktu 1×24 jam. Jika penjual tidak memberikan respons, maka pembatalan akan dilakukan secara otomatis pada 1×24 jam berikutnya.Jika penjual dan kamu gagal melakukannya, pesanan akan dibatalkan secara otomatis oleh sistem dan dana akan dikembalikan sesuai dengan metode pembayaran yang kamu gunakan. Penjual juga berhak untuk menolak pengajuan pembatalan pesanan dari pembeli dan tetap melanjutkan proses pengiriman.

3. Pembatalan Otomatis
Pembatalan dapat dilakukan secara otomatis apabila penjual tidak mengatur pengiriman atau memasukkan nomor resi dalam rentang waktu masa pengemasan. Penjual tidak masuk ke aplikasi Shopee selama 7 hari, dan penjual tidak menyerahkan paket ke kurir yang melakukan pesanan pick up.

Cara Membatalkan Pesanan di Shopee
Saat berbelanja online kamu dapat membatalkan pesanan di dengan mengikuti langkah-langkah di bawah ini.
1. Buka Aplikasi Shopee
Lalu masuk ke halaman “Saya” di kanan bawah layar.

2. Pilih Menu “Dikemas”
Jika produk dalam menu “Dikemas”, pembeli tidak bisa memilih produk yang akan dibatalkan. Kamu hanya bisa melakukan pembatalan untuk semua produk dalam pesanan.

3. Pilih Pesanan yang Mau Dibatalkan
Lalu pilih pesanan yang ingin kamu batalkan. Jika produk dalam menu “Dikemas”, pembeli bisa memilih pengajuan pembatalan untuk beberapa produk, namun pembatalan hanya dapat dilakukan satu kali untuk setiap pesanan. Jika Penjual menolak pengajuan pembatalan atau Pembeli membatalkan pengajuan pembatalan pesanan, maka fitur pembatalan pesanan secara otomatis tidak dapat digunakan kembali untuk pesanan tersebut.

4. Konfirmasi Pembatalan Pesanan
Kemudian klik “Batalkan Pesanan”. Kemudian akan muncul alasan pembatalan, kamu dapat memilih “Alasan Pembatalan”. Dan lanjutkan dengan mengklik “Konfirmasi”.

5. Pembayaran Akan Dikembalikan
Apabila pembatalan pesanan dikonfirmasi oleh penjual, maka biaya yang dikeluarkan pembeli akan dikembalikan sesuai metode pembayaran yang telah digunakan. Proses dan waktu pengembalian dana berbeda-beda untuk setiap metode pembayaran. Untuk Shopeepay pengembalian akan diproses dalam waktu 24 jam ke akun ShopeePay.

Demikianlah informasi mengenai cara membatalkan pesanan di Shopee yang sudah dibayarkan. Apabila kamu membutuhkan bantuan lebih lanjut, silakan hubungi Customer Service Shopee di 1500702 atau hubungi Live Chat Agent. untuk pengisian saldo shopee pay bisa anda dapatkan melalui aplikasi Elrelaod. Elreload menyediakan layanan pembelian produk shopee pay , yang kami tawarkan tidak hanya pengisian shopee pay tetapi juga paket data, wifi ID V-fsik, e-wallet, BPJS, Telkom, PDAM , PLN dan juga menu kirim uang. untuk harga yang ditawarkan sangat murah dan terjangkau.Selain berjualan shopee pay anda juga bisa mendapatkan keuntungan dari mendaftrkan downline, Jika anda mendaftarkan downline, maka setiap transaksi yang di lakukan downline anda mendapatkan bonus sebesar selisih harga yang anda tetapkan sendiri. bonus itu sendiri berupa komisi, komisi bisa ditukarkan menjadi saldo kapanpun anda mau. Baiklah, mungkin hanya cukup sampai disini saja informasi tentang ketentuan pembatalan sesuai jenis pesanan di shopee, Semoga bermanfaat!

Leave a Reply