Meskipun kini sudah banyak masyarakat yang menggunakan kartu indosat, namun masih tetap saja ada yang tidak tahu cara transfer pulsa indosat. Pada dasarnya transfer pulsa termasuk layanan yang memunkinkan kalian untuk mengirim dan berbagai pulsa kepada mereka. Indosat sendiri menawarkan berbagai cara transfer pulsa indosat kepada teman ataupun keluarga kalian.
Biasanya selain bisa menambah pulsa utama, layanan ini juga akan menambah masa aktif kartu si penerima. Namun sayangnya fitur ini hanya bisa dinikmati oleh pelanggan yang memiliki usia kartu minimal 181 hari. Untuk kalian yang masih bingung bagaimana caranya, maka pada artikel ini akan dijelaskan lebih lengkap.
Cara Transfer Pulsa Indosat Lewat SMS
Adapun cara transfer pulsa indosat yang bisa kalian terapkan yaitu lewat pengiriman pesan dengan fitur SMS. Tentu saja tidak sembarang isi pesan yang dikirimkan, kalian perlu ikuti tahapan di bawah ini terlebih dahulu.
- Pertama, bukalah aplikasi pesan bawaan dari ponsel kalian.
- Lalu tekan ikon tambah pesan baru.
- Setelah itu isilah nomor tujuan dengan nomor 151.
- Ketik isi pesan dengan format TRANSFERPULSA (spasi) Nomor HP Tujuan (spasi) nominal pulsa. Contoh TRANSFERPULSA 091234567890 10000.
- Pastikan semua isi pesan dan nomor tujuan telah diisi dengan benar.
- Jika sudah selesai, tekanlah tombol kirim pesan.
- Tunggu sampai kalian menerima balasan dari nomor 151 tadi. Balasan SMS biasanya hanya berisikan kode verifikasi ataupun nomor token saja.
- Ketika pesan telah masuk, balaslah dengan format OK (spasi) kode verifikasi yang diterima. Misalkan OK 7878.
- Kirim lagi ke nomor 151.
- Proses pengiriman pulsa berhasil
Hal yang perlu kalian ketahui yaitu saat transfer pulsa ini biayanya tidaklah gratis. Sehingga kalian akan dikenakan biaya sebesar 600 rupiah dan akan langsung dipotong dari jumlah sisa pulsa yang kalian miliki saat itu. Untuk itu, agar tidak terjadi kegagalan saat transfer pulsa, maka kalian harus mengecek terlebih dahulu apakan pulsa mencukupi atau tidak.
Cara Transfer Pulsa Indosat Lewat Panggilan atau UMB
Kemudian tidak hanya melalui SMS saja, kalian pun juga bisa lakukan cara transfer pulsa indosat menggunakan fitur menu panggilan. Ini kerap disebut sebagai cara yang sangat mudah sekali. Berikut langkah-langkah yang harus diikuti, antara lain:
- Bukalah terlebih dahulu aplikasi panggilan ataupun telepon yang ada di ponsel kalian.
- Lalu ketik pada kolom tersebut *123*7*2*3*1#.
- Tekan tombol panggil tunggu hingga muncul pesan pop up yang berisikan apakah benar ingin melakukan pengiriman pulsa ke nomor lain.
- Pilihlah angka 1 yang bertulisan Ya.
- Tekan lagi tombol kirim
- Selanjutnya kalian diminta untuk memasukkan nomor tujuan, masukkanlah dengan benar agar tidak terjadi kekeliruan.
- Ketik nominal pulsa yang hendak dikirimkan.
- Jika permintaan kalian berhasil, maka akan menerima SMS notifikasi yang berisikan bahwa pulsa sudah berhasil ditransfer ke nomor penerima tadi.
Adapun yang kalian harus tahu adalah terdapat perbedaan saat ingin mentransfer pulsa indosat melalui dial UMB tersebut. Perbedaan ini terletak pada jenis nomor yang digunakan yaitu termasuk nomor prabayar atau pascabayar. Untuk kartu prabayar seperti IM3 Ooredoo dan Mentari Ooredoo, maka kalian bisa hubungi sesuai petunjuk di atas. Sementara untuk kartu pascabayar seperti Matrix Ooredoo Auto masukkan *123*7*1*6*1#. Setelah itu ikuti petunjuk sesuai dengan langkah selanjutnya.
Cara Transfer Pulsa Indosat Lewat Aplikasi myiM3
Aplikasi myiM3 memang memudahkan berbagai pengguna indosat untuk melakukan transaksi di dalamnya seperti pengecekan saldo pulsa. Untuk itu, kalian yang kini sedang menggunakan kartu indosat jangan lupa untuk menginstall aplikasi ini di perangkat. Selain cek pulsa, kalian pun juga bisa lakukan transfer pulsa indosat ke nomor tujuan yang diinginkan. Berikut cara transfer pulsa indosat lewat aplikasi tambahan myiM3.
- Download aplikasi myiM3 di perangkat.
- Install lalu jalankan aplikasi
- Apabila sudah selesai, maka lakukanlah registrasi menggunakan nomor indosat milik kalian.
- Jika proses registrasi sudah berhasil, maka selanjutnya login menggunakan akun yang telah kalian buat tadi.
- Akan terlihat berbagai macam informasi pada bagian menu utama aplikasi.
- Kemudian tekan ikon menu yang memiliki logo tiga garis, agar kalian bisa melihat opsi lanjutannya.
- Carilah opsi yang bertuliskan transfer pulsa.
- Setelah itu ikuti panduan transaksi yang tertera di layar, mulai dengan mengisi nomor tujuan hingga nominal pulsa yang ditransfer.
- Ketika sudah berhasil, maka kalian akan dapatkan SMS notifikasi yang menjelaskan tentang proses transaksi yang baru saja dilakukan.
- Namun, jika belum muncul notifikasi tunggulah sampai pesan tersebut masuk ke ponsel kalian.
- Setelah 10 menit jika belum masuk juga, maka restart ponsel kemudian ikuti lagi cara diatas.
Berbagai cara transfer pulsa indosat diatas pastinya akan memudahkan kalian dalam mengirimkan pulsa ke keluarga ataupun teman. Cara transfer pulsa ini memang akan menjadi solusi paling tepat untuk keadaan darurat. Maka dari itu, gunakanlah fitur-fitur tersebut dengan bijak. Selain itu, sebagai pengguna indosat sebaiknya install aplikasi MyiM3 agar memudahkan kalian untuk menggunakan berbagai layanan yang tersedia tersebut.
Jika kalian berminat untuk menambah penghasilan, ada baiknya mencoba untuk menjadi Agen Penjualan Pulsa di ELRELOAD. Tentunya terdapat banyak benefit mulai dari harga pulsa yang bersaing, sistem downline yang bisa kalian manfaatkan untuk dapatkan penghasilan lebih, dan juga banyak fitur menarik yang bisa kalian jumpai namun tidak ada di agen pulsa lainnya. Yuk cobain daftar melalui link ini. Selain itu ada juga aplikasi dan fitur BOT di telegram lho untuk mempermudah transaksi.