Hobi mengakses internet tetapi sedang akhir bulan? Atau kalian hanya perlu kuota internet dalam jumlah tertentu untuk beberapa hari saja? Jangan khawatir, sebab sekarang terdapat beragam jenis paket internet dengan masa aktif singkat, yaitu paket internet harian Indosat. Dengan masa aktif harian, maka harga paket internet yang dipatok pun jauh lebih murah dan bersahabat untuk kantong kalian.
Meski harganya murah, tetapi untuk jumlah kuota yang ditawarkan tidak kalah banyak loh dengan paket internet Indosat lainnya yang masa aktifnya jauh lebih lama. Nah, untuk penjelasan lebih lengkap tentang Informasi Lengkap Paket Internet Harian Indosat Paling Murah dan Terbaik bisa kalian cek dan lihat di bawah ini.
Daftar Harga Paket Internet Harian Indosat
Bila kalian para pelanggan yang menggunakan kartu prabayar Indosat dan ingin mencoba menikmati paket internet harian yang disediakan dan ditawarkan oleh Indosat kalian bisa melihat beberapa daftar harga nya di bawah ini.Kalian bebas ingin memilih paket internet harian Indosat manapun yang kalian inginkan sesuai dengan budget dan kebutuhan kalian.
- Pilihan paket internet harian Indosat pertama dibuka dengan masa aktif selama 24 jam alias 1 hari dengan jumlah kuota internet sebesar 1 GB diberikan harga Rp.2.000;
- Lalu ada pula paket internet harian Indosat lainnya dengan masa aktif yang sama, yaitu 24 jam alias 1 hari tetapi dengan jumlah kuota internet sebesar 2 GB + pulsa safe dipatok dengan harga Rp.6.900;
- Bila kalian menginginkan paket internet harian Indosat dengan masa aktif yang lebih lama, ada pilihan masa aktif 5 hari yang dilengkapi kuota internet sebesar 1,5 GB + pulsa safe yang dibandrol dengan harga Rp.8.900;
- Masih dengan masa aktif yang sama, yaitu 5 hari ada juga pilihan paket internet harian Indosat dengan kuota internet sebesar 2,5 GB + pulsa safe seharga Rp.9.900;
- Paket internet harian Indosat lainnya adalah untuk paket dengan masa aktif selama 3 hari yang difasilitasi kuota internet sebesar 5 GB + pulsa safe seharga Rp.13.900.
Maksud dari pulsa safe pada paket internet harian Indosat di atas adalah kalian tetap bisa mengakses internet bahkan setelah kuota internet utama kalian sudah habis tanpa mengurangi sisa pulsa Indosat yang kalian miliki. Tetapi, kecepatan aksesnya menurun menjadi 64 kbps.
Cara untuk Mengaktifkan Paket Internet Harian Indosat
Di atas sudah disebutkan beberapa daftar harga dari paket internet harian Indosat yang bisa kalian pilih sesuai dengan budget dan kebutuhan kalian. Maka, informasi lainnya yang juga kalian perlu ketahui adalah tentang bagaimana cara untuk mengaktifkan paket internet harian Indosat tersebut.
Ada beberapa cara mudah dan praktis yang bisa kalian pilih untuk mengaktifkan paket internet harian Indosat tersebut, misalnya lewat kode USSD yang bisa kalian coba dengan mengikuti langkah-langkahnya di bawah ini.
- Pertama, bukalah menu telepon pada smartphone kalian;
- Ketiklah kode USSD Indosat untuk mengaktifkan paket internet hariannya, yaitu *123# dan tekan menu “Call” atau “Panggil”;
- Kalian akan melihat berbagai jenis pilihan menu paket yang disediakan oleh Indosat. Pilihlah paket menu internet yang kalian inginkan dengan mengikuti petunjuk dan arahan yang ditampilkan hingga selesai;
- Terakhir kalian tunggu saja hingga masuk SMS konfirmasi yang menginformasikan bahwa permintaan untuk mengaktifkan paket internet harian Indosatnya sudah berhasil dan sukses, maka kalian bisa langsung menggunakannya untuk mengakses internet.
Sebagai informasi tambahan, mengaktifkan paket internet harian Indosat lewat kode USSD tidak dipungut biaya apapun alias gratis. Bahkan meski pulsa Indosat kalian sedang kosong, kalian tetap bisa untuk sekedar mengecek harga dari paket internet harian Indosat tersebut.
Jika kalian berminat untuk menambah penghasilan, ada baiknya mencoba untuk menjadi Agen Penjualan Pulsa di ELRELOAD. Tentunya terdapat banyak benefit mulai dari harga pulsa yang bersaing, sistem downline yang bisa kalian manfaatkan untuk dapatkan penghasilan lebih, dan juga banyak fitur menarik yang bisa kalian jumpai namun tidak ada di agen pulsa lainnya. Yuk cobain daftar melalui link ini. Selain itu ada juga aplikasi dan fitur BOT di telegram lho untuk mempermudah transaksi.
Lebih kurang itulah penjelasan seputar Informasi Lengkap Paket Internet Harian Indosat Paling Murah dan Terbaik yang sudah dirangkum oleh tim ELRELOAD. Semoga saja informasi pada artikel ini bisa membantu dan memberikan pengetahuan baru bagi kalian serta bisa bermanfaat. Jangan sungkan untuk menjelajahi website kami karena selain artikel ini masih banyak artikel lainnya yang juga berisi informasi penting dan informatif yang mungkin kalian cari dan butuhkan.